Dari Stasiun Terdekat ke Mal Kelapa Gading (MKG) #6

Timestamp 5/14/2016 15:20:31

Nama : dira

Pertanyaan Anda : Siang, untuk ke mall kelapa gading 2 paling dekat naik KRL turun dimana? Setelahnya harus naik apa untuk akses kesana?


JAWAB :


Naik Kereta KRL Commuter Line jalur Bogor / Depok – Jatinegara, turun di Stasiun Rajawali.
Jalan kaki sedikit ke Jalan Industri Raya.
Dari situ naik Mikrolet M 53 arah Pulogadung.
Turun di Jalan Perintis Kemerdekaan di dekat halte busway ASMI atau di perempatan Pulomas – Jalan Boulevard Raya Kelapa Gading.
Lanjut naik angkot merah KWK U 04 arah Kelapa Gading.
Turun di seberang Mal Kelapa Gading (MKG) 2, Jalan Boulevard Kelapa Gading, Kelapa Gading Timur, Jakarta Utara.

Silahkan lihat peta rute di tautan di atas untuk info lebih jelasnya.