Timestamp 10/28/2016 16:32:32
Nama : siti nurul fatimah
Pertanyaan Anda : Kalo dari terminal blokm mau ke epicentrum walk naik bus apa ya??
—
JAWAB :
Dari Terminal Bus Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan naik bis TransJakarta arah Terminal Manggarai (naiknya dari jalur biasa bukan dari halte busway Blok M) atau naik bis Kopaja S 66 arah Manggarai.
Turun di halte busway GOR Sumantri.
Lanjut jalan kaki sedikit ke Mal Epicentrum Walk (Epiwalk), Jalan H.R. Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan.
Silahkan lihat peta rute transportasi / angkutan umum yang tersedia di tautan di atas untuk mengetahui info lebih jelasnya.