Dari Mampang Prapatan ke Gedung Jakarta Design Center (JDC), Slipi Palmerah Petamburan

TANYA:

Saya mau nanya kalau dari mampang ke jakarta design center kalau naik busway apakah transit atau tidak?

JAWAB:

Ya harus transit.
Dari halte busway di Mampang naik bis TransJakarta Busway koridor 6 arah Dukuh Atas.
Turun di halte busway Kuningan Timur.
Transit. Pindah ke halte busway Kuningan Barat.
Lanjut naik TransJakarta koridor 9 arah Grogol atau Pluit.
Turun di halte busway Slipi Petamburan (Palmerah).
Nyeberang ke Gedung Jakarta Design Center (JDC).